21 Juli 2013

Puasa, Dai Cilik Tetap Antusias

Kendati digelar dalam suasana puasa, iven mingguan ‘’Kejutan Beruntung’’ susu kental manis Frisian Flag tetap meriah.

Acara tetap ramai walaupun tidak ada lagi game rakyat atau berbagai acara senam sehat seperti digelar pada pagi hari sebelum Ramadan lalu. Namun kemeriahan ini bersumber dari lomba dai cilik yang diikuti lebih dari dua puluhan peserta.

General Manager Riau Pos H Zulmansyah Sekedang yang menjadi kreator acara ini menyebutkan, lomba merupakan bagian dari berbagai lomba islami untuk meramaikan iven ‘’Kejutan Beruntung.

Lomba dai yang diikuti peserta dengan umur maksimal 12 tahun ini, berhasil mencuri perhatian pengunjung. Terutama karena talenta-talenta pendakwah belia penerus tali dakwah islamiyah di masa mendatang.

‘’Suasana inilah sebenarnya yang ingin kami hadirkan pada acara mingguan selama bulan Ramadan ini, ramai namun semarak dengan suasana islami. Apalagi seperti bisa dilihat kemarin, jumlah peserta yang mendaftar dan datang mengikuti lomba sesuai harapan. Pekan depan panitia kembali akan menghadirkan suasana seperti ini, namun lebih semarak lagi,’’ ungkapnya.

Pekan depan, iven ‘’Kejutan Beruntung’’ susu kental manis Frisian Flag akan menggelar lomba nasyid kategori umum. Untuk pendaftaran bisa langsung dilakukan setiap hari kerja Senin-Jumat di Gedung Riau Pos, Jalan HR Soebrantas Km 10.5 Pekanbaru atau bisa jiga melakukan pendaftaran di Kantor Iklan Riau Pos Jalan Soekarno-Hatta Pekanbaru.

Selain meriah dengan lomba dai cilik, acara makin seru karena di sela-sela acara, juga dilakukan pencabutan langsung berbagai hadiah.

Seperti acara-acara sebelumnya, kali ini ‘’Kejutan Beruntung’’ kembali memberikan hadiah, termasuk 1 unit motor Honda Revo.

Pencabutan hadiah kemarin juga ditandai dengan ramainya pengunjung mal yang menyerahkan kupon undian di lokasi acara, termasuk para orang tua peserta lomba dai cilik.

sumber : riau pos

0 komentar: